Kamis, 30 Januari 2020

Manfaat Skin Care Berbahan Alpha Arbutin untuk Kulit Wajah

Apakah Anda memiliki masalah warna kulit tidak merata, atau ingin memiliki wajah yang terlihat lebih sehat dan cerah? Pilihan skin care berbahan alpha arbutin mungkin bisa menjadi alternatif bagi Anda yang tidak mau bahan terlalu keras dan membuat kulit kering.

Saat ini, telah hadir beragam produk skin care yang menawarkan kandungan pencerah wajah. Namun, terkadang produk pencerah wajah yang tersedia di pasaran tidak sepenuhnya sehat. Nah, salah satu alternatif yang dapat Anda coba adalah alpha arbutin, zat yang dinilai lebih aman untuk mencerahkan kulit, terutama jika Anda memiliki kulit sensitif.

Apa saja manfaat yang terkandung di balik alpha arbutin, terutama selain untuk mencerahkan wajah? Berikut ulasannya.

Apa itu alpha arbutin?

Sebelum mengetahui apa saja manfaat dari alpha arbutin, ada baiknya Anda berkenalan terlebih dahulu dengan bahan produk skin care yang satu ini.

Alpha arbutin (4-hydroxyphenyl α-glucopyranoside), atau yang juga ditulis dengan α-arbutin, adalah zat yang diturunkan dari hydroquinone. Atau dengan kata lain, kandungan yang terdapat di dalam alpha arbutin merupakan versi sintentik dari hydroquinone.

Alpha arbutin terbuat dari berbagai jenis tanaman dan buah-buahan, seperti tanaman bearberry, blueberry, cranberry, kulit pir, serta gandum.

Arbutin terdiri dari alpha dan beta arbutin. Dikutip dari Skin City, alpha arbutin memiliki kandungan yang lebih stabil serta efektif untuk kulit apabila dibanding dengan beta arbutin. Selain itu, alpha arbutin bersifat mudah larut dalam air. Sehingga, manfaat yang terkandung dalam alpha arbutin lebih cepat menyerap dalam kulit.

Apa saja manfaat alpha arbutin untuk kulit wajah?

Berikut adalah berbagai kebaikan yang dapat Anda peroleh dengan menggunakan alpha arbutin untuk kulit wajah Anda:

1. Mencerahkan wajah tanpa menyebabkan kulit teriritasi

Salah satu manfaat alpha arbutin yang paling terkenal adalah membantu kulit wajah Anda terlihat lebih cerah. Hal ini dikarenakan alpha arbutin mengandung agen yang dapat memperlambat produksi tirosinase.

Tirosinase adalah enzim yang terdapat di melanosit, sel-sel yang memproduksi melanin, pigmen yang berperan dalam menentukan warna kulit Anda. Produksi tirosinase akan terpicu oleh paparan sinar ultraviolet dari matahari. Kondisi ini yang menyebabkan kulit terlihat kusam dan menggelap.

Nah, karena alpha arbutin membantu produksi tirosinase melambat, melanin yang dihasilkan pun menjadi lebih sedikit, sehingga kulit pun terlihat lebih cerah. Berbeda dengan hyrdroquinone yang bekerja dengan cara membunuh sel-sel tersebut, alpha arbutin hanya akan menekan kecepatan produksi melanin. Itu sebabnya Anda dapat merasakan manfaat alpha arbutin tanpa mengalami efek samping seperti kulit kering atau iritasi.

2. Mengurangi hiperpigmentasi dan flek hitam

Hiperpigmentasi adalah kondisi di mana kulit Anda memiliki produksi melanin yang berlebihan, sehingga terkadang timbul pula noda atau flek-flek hitam. Kondisi ini, menurut Essential Oil Safety, ternyata memang sangat umum ditemukan pada kulit wajah orang-orang beretnis Asia dibanding dengan etnis-etnis lainnya.

Berdasarkan sebuah penelitian pada tahun 2008, penggunaan alpha arbutin selama 12 minggu menunjukkan perubahan yang signifikan pada kulit. Flek hitam memudar, serta tampilan kulit pun terlihat lebih cerah dan merata.

Dengan rutin menggunakannya pada wajah setiap hari, Anda akan melihat sendiri manfaat dari alpha arbutin pada warna kulit Anda.

3. Memudarkan bekas jerawat

Sering kali jerawat yang sudah kempis meninggalkan bekas berwarna hitam atau kecokelatan di kulit. Hal ini tentunya cukup mengganggu dan dapat memengaruhi kepercayaan diri Anda.

Manfaat lain yang bisa Anda dapatkan dengan memakai alpha arbutin secara rutin adalah memudarkan noda hitam bekas jerawat. Cara kerjanya pun serupa dengan memudarkan flek-flek hitam yang diakibatkan oleh paparan sinar matahari, yaitu dengan menghambat produksi melanin berlebih pada kulit.

The post Manfaat Skin Care Berbahan Alpha Arbutin untuk Kulit Wajah appeared first on Hello Sehat.



from Hello Sehat

0 Comments:

Posting Komentar