Rabu, 19 Februari 2020

7 Hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum USG Kehamilan Seffrin Dha Shinka

Seruni.id – Bagi wanita yang sedang dalam masa kehamilan, melakukan pemeriksaan ultrasonografi (USG) sangat dianjurkan. Selain mengetahui jenis kelamin, jumlah bayi, juga bisa mendeteksi perkembangan janin selama di dalam kandungan. Kamu bisa melakukan USG setelah mengetahui bukti kehamilan melalui testpack. Agar kamu lebih tenang ada hal yang harus dipersiapkan sebelum USG.

7 Hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum USG Kehamilan
generasimaju.co.i.d

Perlu diketahui, pemeriksaan USG dapat dilakukan saat usia kehamilan sudah memasuki lebih dari tujuh minggu. Agar ketika pemeriksaan dapat memberikan hasil yang lebih jelas. Namun, ultrasonografi ini hanya dapat dilakukan tiga kali dalam satu masa kehamilan, yakni pada trimester pertama, kedua, hingga mendekati waktu persalinan.

Jika kamu baru pertama kali melakukannya, sebaiknya perhatikan hal-hal berikut ini sebelum melakukan USG untuk yang pertama kali, ya.

1. Pilih Dokter yang Bersertifikat

Saat ini, metode untuk USG sudah sangat canggih, loh. Bukan hanya dapat melihat bayi dalam dua dimensi saja, tetapi sudah bisa dilakukan dengan USG 3D (tiga dimensi) bahkan 4D (empat dimensi). Jika ingin melakukan pemeriksaan 3D atau 4D, sebaiknya Anda memilih dokter yang memang sudah memiliki sertifikat.

Karena pemeriksaan USG 3D dan 4D harus ditangani oleh dokter yang memiliki keterampilan khusus dan memang sudah ahli untuk membaca hasil diagnosis USG jenis ini. Sehingga USG dapat dilakukan dengan optimal.

2. Tentukan Waktu yang Tepat

Bukan hanya dalam pemilihan dokter saja kita harus tepat, namun kita juga harus bisa memilih waktu yang tepat untuk melakukan USG. Syarat USG kehamilan tahap awal, biasanya dapat dilakukan sejak usia kehamilan memasuki minggu 6-7.

Sebab, di masa kehamilan inilah, Anda dapat mendengarkan denyut jantung janin. Nah, jika Anda ingin mengetahui jenis kelaminnya, Anda bisa kembali memeriksakannya pada usia kehamilan 18 minggu.

Sementara untuk melihat bentuk wajahnya, waktu terbaik adalah pada usia kehamilan 27-28 minggu. Setelah usia kehamilan 32 minggu, hasil USG akan semakin tidak jelas, hal ini dikarenakan cairan ketuban telah jauh berkurang.

3. Jangan Lupa Makan

Banyak wanita yang baru hamil yang bertanya bolehkah makan sebelum USG? Sebelum USG sebenarnya sangat disarankan untuk makan terlebih dahulu. Sebab, jika perut kosong, pastinya Anda akan terasa lemas dan sang buah hati pun menjadi tidak aktif bergerak. Jadi, sebaiknya santaplah makanan setidaknya 45 menit sebelum jam pemeriksaan dilakukan.

4. Minum Air Putih yang Banyak

Mengapa sebelum USG harus minun air putih? Hal ini sangat diperlukan karena ibu juga perlu memenuhi kandung kemih agar dokter bisa mendapatkan gambaran yang jelas tentang janin dan organ reproduksi. Sebelum jadwal pemeriksaan, Anda dianjurkan untuk minum dua sampai tiga gelas air putih dan tidak boleh buang air kecil, agar ketika datang ke dokter kandungan, dengan kandung kemih yang penuh.

Namun, jika Anda tidak nyaman harus menahan buang air kecil, Anda bisa membawa sebotol jus buah kesukaan dan menikmatinya saat menunggu giliran periksa. Karena kandungan gula alami pada jus buah dipercaya mampu membuat sang buah hati bergerak aktif dan tidak mengurangi jumlah air ketuban.

5. Ciptakan Rasa Nyaman

Hilangkan rasa khawatir dan ciptakan rasa nyaman, jangan biarkan perutmu dalam kondisi lapar maupun kekenyangan. Selain itu, jika Anda merasa cukup takut untuk melakukan USG sendiri, tak ada salahnya kan, meminta suami, saudara, atau sahabat untuk menemani?

6. Kenakan Busana yang Nyaman

Hal yang harus dipersiapkan sebelum USG berikutnya, jangan lupa kenakan pakaian yang nyaman dan memudahkan untuk melakukan pemeriksaan. Anda bisa menggunakan blouse longgar dengan bawahan yang nyaman. Atau jika ingin mengenakan loosedress, sebaiknya kenakan celana lagi agar tetap memudahkan dokter saat melakukan pemeriksaan.

7. Siapkan Pertanyaan Saat USG

Jangan lupa siapkan pertanyaan saat USG, ya. Pertanyaan yang diajukkan bukan hanya soal jenis kelamin saja, Anda juga boleh kok menanyakan tentang posisi, kondisi, atau kelainan yang mungkin ada pada janin. Jika ada keluhan, ceritakan saja. Jangan lupa pula tanyakan kapan jadwal USG selanjutnya.

Baca Juga: 5 Jenis Olahraga yang Aman Dilakukan Oleh Ibu Hamil Bayi Kembar

Itulah yang harus Anda persipakan sebelum USG. Pertemuanmu dan calon buah hati ketika USG adalah momen yang sangat berarti. Jadi, persiapkan sebaik mungkin, ya.

The post 7 Hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum USG Kehamilan appeared first on seruni.id.



from seruni.id https://ift.tt/39JSlhA
via IFTTT

0 Comments:

Posting Komentar